1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. T
  6.  » 
  7. TRAVEL


  8. Reporter : Anisha    1 Oktober 2015 14:43

    7 Tangga Spektakuler Pemicu Ardenalin

    Tujuh tangga ekstrem di dunia ini patut Anda kunjungi.

    Feed- Saat melakukan perjalanan, biasanya kita akan melihat keindahan alam, wisata kuliner, dan melihat arsitektur lanskap tertentu. Anda mungkin tidak akan terpikir untuk melihat keindahan tangga. Ya, tangga!

    Ada beberapa negara yang memiliki tangga spektakuler yang wajib Anda sambangi. Penasaran? Berikut tujuh tangga ekstrem yang akan memicu ardenalin Anda, seperti yang dilansir huffingtonpost.

    1. Rajasthan, India

    Di India, terdapat waduk yang bernama Stepwells. Area ini menjadi tempat kumpul masyarakat di sana untuk menghindari panas. Seni geometris ini dibuat oleh penduduk asli Rajasthan.

    2. Tiger dan Turle, Jerman

    Instalasi tangga yang terbuat dari logam ini terinspirasi dari roller coaster. Ia terletak di sebuah bukit dengan julukan 'Magic Mountain'. Jika dilihat dari atas, arsitektur ini sangat luar biasa.

    3. Angkor Wat, Kamboja

    Tangga curam ini sebenarnya candi kuno. Beberapa wisatawan biasanya melambaikan tangan mereka saat sampai puncak.

    4. Gunung Tianmen, China

    Masyarakat di sana mengatakan arsitektur tangga seperti di film animasi 'Avatar'. Lengkap dengan model pegunungan yang dikelilingi tangga yang curam.

    5. San Juan de Gaztelugatxe, Spanyol

    Untuk sampai ke pulau kecil ini, Anda harus melewati jalan sempit di atas laut. Menurut tradisi, Anda harus membunyikan lonceng sebanyak tiga kali ketika sampai di pulau.

    6. Lysefjord, Norwegia

    Setelah 4.444 langkah kaki, Anda akan sampai ke puncak tangga Florli. Saat sampai puncak, Anda akan melihat pemandangan Fjord --sebuah desa yang super kecil.

    7. Montagne de Buaren, Belgia

    Sejarah tangga ini adalah ketika ada seorang Duke (bangsawan) dari daerah Burgundry yang dikendalikan Liege di tahun 1400-an. Pejuang Montagne kemudian menaiki tangga tersebut untuk menggulingkan sang Duke. Walaupun mereka gagal, tangga ini menjadi sangat terkenal.

    Baca Juga:

    Rentetan Bandara Dengan Arsitektur Paling Luar Biasa

    Sederet Foto Ini Bakal Bikin Anda Rindu Dengan Masa Kecil

    Heboh Video Aparat Lawan Arah dan Tabrak Pengendara Motor

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES