Ada triknya biar Anda tak terlihat makin gemuk.
Feed.merdeka.com - Pipi yang agak berisi atau tembam biasanya membuat seorang wanita tidak percaya diri mengenakan hijab. Sebabnya, hijab membuat pipi yang kerap disebut chubby itu menjadi semakin bulat.
Desiner muda berhijab, Rani Hatta, memberikan solusi tepat bagi Anda yang memiliki pipi chubby namun tak ingin terlihat gemuk.
"Jangan gunakan kerudung dengan menggunakan jarum petul di bawah kerudung. Sebaiknya gunakan jarum petul di sisi kanan dan kiri wajah kita atau di atas kepala agar pipi kita tidak tertekan dan tidak terlihat chubby," ujar Rani saat ditemui di kawasan Senayan, Jakarta Pusat.
A photo posted by Rani Hatta (@ranihatta) on
Rani menambahkan dalam memilih dalaman kerudung atau yang sering disebut dengan ciput atau ninja jangan terlalu ketat karena bisa menekan pipi. Pilihlah yang menutupi pipi atau yang biasa disebut ciput maroko.
"Jika dalaman kerudung terlalu ketat akan mebuat pipi ketahan dan terlihat penuh. Oleh karenya gunakan dalaman yang sedikit longgar," tambah Rani.
Untuk pemilihan warna pada jilbab, Rani menyarankan untuk memilih jilbab dengan warna yang netral dan tidak terlalu banyak motif.
Baca juga:
Transformasi Enno Lerian, dari Pamer Bikini Hingga Akhirnya Berhijab
5 Latihan Jenaka untuk Singkirkan Pipi Tembam
Kabar Yulia Rachman, dari Percobaan Bunuh Diri Hingga Berhijab
Begini Cantiknya Jeng Kelin Saat Berhijab
Ingat Nona Si Pemeran Ronaldowati Cilik? Kini Ia Manis Macam Gula
13 September 2016 18:05