Bau mulut itu mengganggu, musnahkan dengan cara mudah ini.
Feed.merdeka.com - Bau mulut merupakan masalah mulut yang sangat tidak mengenakan, memalukan, dan membuat canggung saat berbicara. Umumnya bau mulut atau halitosis disebabkan oleh kesehatan gigi yang buruk. Atau karena sisa makanan yang terjebak di antara gigi atau lidah dan membusuk. Bisa juga karena memakanan makanan yang menyebabkan bau, seperti bawang putih, keju, kopi, dan rokok.
Bau mulut bisa juga disebabkan karena masalah yang lebih serius, yaitu mulut kering, diabetes, radang perut, infeksi di tenggorokan, hidung, paru-paru, masalah lever, dan ginjal. Berikut ini beberapa tips agar Anda terhindar daari bau mulut seperti yang dikutip dari nhs.uk.
1. Sikat gigi Anda dua kali sehari, gunakan pasta gigi yang mengandung fluoride. Dengan menyikat gigi dengan benar dan teratur akan menjaga napas tetap segar.
2. Bersihkan lidah, saat ini pada sikat gigi sudah dilengkapi bagian untuk membersihkan lidah. Cukup menggosok-gosokannya pada lidah akan membantu menghilangkan bakteri yang menempel pada lidah.
3. Jangan lupa untuk membersihkan sela-sela gigi menggunakan benang gigi. Menyikat gigi saja hanya membersihkan sekitar 60 persen dari permukaan gigi, Sedangkan dengan benang gigi dapat mengangkat sisa-sisa makanan yang tidak terangkat oleh sikat gigi.
4. Gunakan obat kumur anti-bakteri. Waktu terbaik untuk menggunakan obat kumur yaitu sebelum tidur. Kebanyakan mengandung alkohol yang dapat mengeringkan atau mengiritasi mulut Anda. Lebih baik Anda menggunakan obat kumur yang mengandung chlorhexidine atau hidrogen peroksida.
5. Anda dapat mengunyah permen karet agar mencegah mulut kering karena dapat merangsang air liur. Tapi ingat untuk selalu membersihkan gigi Anda secara menyeluruh setelah mengunyah permen karet.
6. Selalu periksakan keadaan gigi dan mulut Anda ke dokter, setidaknya setahun sekali. Dan jika Anda seorang perokok, segeralah hentikan kegiatan yang satu itu. Mulut anda akan mengeluarkan udara seperti asap basi dan merokok juga meningkatkan risiko penyakit gusi yang menjadi penyebab bau mulut.
Baca juga:
Cara Mudah Hilangkan Gigi Kuning dalam Tempo 3 Menit
Begini Cara 3 <em>Hot Mama</em> Atasi Sakit Gigi pada Anak
Makna Kode Warna di Kemasan Pasta Gigi Anda
Pijat 5 Buah Ini di Gigi, Dijamin Manjur Putihkan Gigi Kuning