1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. L
  6.  » 
  7. LIFESTYLE


  8. Reporter : Anisha    30 September 2015 13:00

    5 Kebiasaan Menyebalkan Anak Jakarta Ketika Pelesir Ke Bali

    Mereka berisik, menggunakan fashion berlebih, dan sering sok asyik.

    Feed- Warga Jakarta rasanya tidak klop jika tidak berlibur ke Pulau Bali. Tanya saja tetangga, rekan, dan handai-taulan Anda yang hidup di Jakarta. Mayoritas di antaranya pasti pernah berpelesir ke pulau berjuluk "Pulau Dewata" itu.

    Seiring dengan tren perjalanan yang makin meningkat, makin besar pula minat kaum muda Jakarta untuk menjajal langsung Pulau Bali. Masalahnya, nyaris semua anak muda urban ini punya kebiasaan yang sama ketika berlibur ke sana. Coba Anda simak deret kebiasaan yang dikutip dari situs WowShack ini, pernahkah salah satunya Anda lakukan?

    1. Datang bergerombol

    via: theversatilegent.com

    Seperti sekelompok lebah, anak muda Jakarta merasa harus bergerak ke sana ke mari secara bersama. Begitu pula saat bertandang ke Bali, mereka biasanya datang dalam wujud rombongan berisi empat hingga enam orang. 

    2. Berisik

    via: www.hovestressbusters.co.uk

    Entah mengapa, anak-anak muda ini sangat berisik. Tertawa keras, bercanda dengan level suara maksimal, dan sok asyikAnehnya, semua ini mereka lakukan di ruang publik dan sengaja menarik perhatian orang lain.

    3. Berpakaian sangat mencolok

    via: cantikmempesona-tops.blogspot.com

    Ini saatnya liburan, di pantai, udara panas, dan suasana santai. Tapi, anak Jakarta yang lliburan di Bali akan bergaya bak mau ke pesta dengan pakaian mencolok, kacamata hitam di kepala, dan sepatu/sendal yang cocok untuk pergi ke pusat belanja. 

    4. Nongkrong di tempat yang sedang eksis

    via: sayangpacar.com

    Seperti lalat menghampiri makanan, anak Jakarta yang tengah pelesir di Bali akan mencari tempat nongkrong yang sedang hits. Tak lupa untuk selfie atau check in lokasi di Facebook atau Path mereka. Katanya sih liburan bareng, tapi mereka akan sibuk dengan ponselnya masing-masing

    5. Membawa mobil pribadi

    via: gallerygogopix.net

    Kebiasaan dari kota terbawa hingga ke Bali di mana mereka ingin terlihat trendi dengan mobil pribadi. Padahal tindakan ini akan jadi kurang bijak karena beberapa lokasi di Pulau Dewata sudah mulai terkungkung kemacetan.

    Baca Juga:

    Empat Tempat Liburan Paling Mewah di Indonesia

    Jangan Mengaku Anak 2000-an Jika Belum Pernah Mengalami Hal Ini

    20 Fenomena Menyebalkan di Jalanan Jakarta (II)

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES