1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KECANTIKAN


  8. Reporter :     11 Desember 2017 12:00

    Apakah benar, vitamin C bisa mencerahkan kulit?

    Wanita gencar melakukan metode perawatan kecantikan untuk menghasilkan kulit putih dan mulus, yang ditawarkan oleh produsen kosmetik.

    Feed.merdeka.com - Belakangan ini banyak orang, khususnya wanita, semakin gencar melakukan metode perawatan kecantikan yang bertujuan untuk menghasilkan kulit bersih, putih dan mulus, yang ditawarkan oleh produsen kosmetik. Salah satu yang populer adalah produk kecantikan berbasis vitamin C yang bertujuan untuk membuat kulit tampak cerah dan kenyal.

    Namun, apakah benar vitamin C dapat memberikan efek mencerahkan bagi kulit, terutama bagi kulit Asia yang sawo matang?

    Sebelumnya, Anda perlu mengetahui manfaat vitamin C pada kulit.

    Vitamin C membantu menjaga kecantikan dan meningkatkan sirkulasi darah. Vitamin ini dapat menyingkirkan oksigen aktif dan mencegah penuaan kulit, serta menyamarkan bercak hitam dan coklat pada kulit.

    Vitamin C akan membantu kulit melawan radikal bebas yang menyebabkan kulit menua dan menjadi lebih gelap. Selain itu, vitamin ini juga membantu meningkatkan jumlah glutathione dan vitamin E dalam tubuh. Kedua zat ini juga dikenal sebagai antioksidan.

    Glutathione juga membantu kulit memproduksi pheomelanin dan bukannya eumelanin. Hasilnya, kulit Anda akan menjadi lebih cerah.

    Vitamin C membantu menyembuhkan luka atau membentuk kembali kulit setelah jerawat, mendukung kolagen, membentuk elastisitas dan kekencangan pada kulit, dan meningkatkan sekresi sebum, pori-pori kecil.

    Lalu, apakah vitamin C bisa memutihkan kulit?

    Anda perlu memahami kulit untuk memahami mekanisme tindakan vitamin C. Struktur kulit terdiri dari tiga lapisan: epitelium, mesoderm, hipodermis. Epidermis adalah lapisan terluar kulit, yang terdiri dari empat lapisan utama: permukaan terluar yang disebut sel tanduk, lapisan malphigi, lapisan spinosum, dan lapisan basal. Pada lapisan basal inilah melanin dihasilkan, yaitu penyebab terbentuknya lingkaran hitam.

    Vitamin C bekerja untuk mencegah pembentukan dan penodaan melanin. Namun, vitamin C harus dimasukkan jauh ke dalam bagian bawah epitelium untuk bekerja dengan efektif.

    Bagaimana cara menambahkan vitamin C pada kulit?

    1. Aplikasikan vitamin C secara langsung pada kulit

    Anda harus memilih produk yang mengandung vitamin C dengan konsentrasi yang tinggi dan bentuk yang stabil dengan pH menengah karena pH yang tinggi akan menyebabkan iritasi kulit. Selain itu, kerugian cara ini adalah bahwa vitamin C hanya memengaruhi permukaan kulit, tidak menyerap ke pori-pori kulit, dan mudah teruraikan.

    2. Pasok vitamin C dari makanan

    Vitamin C biasa terdapat dalam buah-buahan dan sayuran. Metode ini telah digunakan secara luas dan bersifat aman, tetapi harus digunakan secara teratur untuk waktu yang lama demi mendapatkan efek terbaiknya.

    3. Suntikkan vitamin C secara langsung ke dalam kulit

    Cara ini lebih berbahaya karena mudah menimbulkan syok. Jika Anda mengalami syok atau keracunan vitamin, ini bisa menjadi sangat mengkhawatirkan karena vitamin C adalah toksin vitamin yang paling berbahaya daripada syok keracunan lainnya.

    4. Minum suplemen vitamin C

    Vitamin C sangat mudah berinteraksi dengan zat lainnya, apalagi tidak memiliki efek lokal pada kulit yang harus diobati. Cara ini nyaman dan efektif.

    Semua hal memiliki dua aspek. Anda juga tidak boleh menyalahgunakan vitamin C untuk mencegah kondisi lain seperti masalah lambung. Semoga, Anda dapat menggunakan vitamin C untuk efek terbaiknya.

    (Sumber: Hellosehat)

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES