Tempat-tempat ini menyajikan sambil bermain, belajar, dan mengenal banyak buah.
Feed - Berbicara tentang wisata di Indonesia tak akan ada habisnya, mulai dari budaya, seni, dan keindahan alam. Inilah sebabnya Indonesia menjadi salah satu tempat incaran para wisatawan mancanegara. Dari sekian tempat objek terkenal, ada satu wisata yang berbeda yakni wisata kebun buah-buahan. Tempat-tempat ini menyajikan panorama alam yang menarik sambil bermain, belajar, dan mengenal banyak buah. Berikut objek wisata kebun buah seperti dkutip berbagai sumber:
1. Taman Buah Mekarsari
via bogor.net
Letaknya di daerah wisata Cileungsi, Bogor, Jawa Barat. Hal yang menarik di Kebun Buah Mekarsari ini adalah para wisatawan bisa menginap, sehingga para pengunjung dapat puas menikmati bermacam jenis fasilitas yang ada. Perlu diketahui, kebun wisata buah Mekarsari ini memiliki area sekitar 264 hektare dan merupakan salah satu pusat pelestarian buah-buahan tropis terluas di dunia.
2. Kebun Buah Naga Pallangga
Kebun Buah Naga Palangga terletak sekitar sepuluh kilometer dari pusat Kota Makassar. Meski objek wisata ini identik dengan buah naga, ada beberapa koleksi buah-buahan lainnya seperti rambutan, jeruk purut, dan kelengkeng serta beberapa jenis tanaman sayuran. Tidak hanya melihat kebun, pengunjung juga bisa belajar tentang cara pembudidayaan tanaman buah naga.
3. Kebun Buah Batuah
Kebun Buah Batuah terletak di KM 24 Loa Janan, yang merupakan jalan utama antara Samarinda dan Balikpapan. Objek wisata ini memiliki luas 35 hektare dengan konsep pertanian dan wisata alam yang dikelola oleh Dinas Pertanian Tanaman Propinsi Kalimantan Timur. Selain jenis buah, kebun ini juga terdapat macam jenis anggrek dan rumah kaktus yang dapat dibeli oleh para pengunjung.
4. Kebun Stroberi Ciwidey Bandung
Kebun ini berada di Ciwidey, Kabupaten Bandung, atau sekitar 61 km dari pusat Kota Bandung, Jawa Barat. Menariknya, di kebun ini pengunjung bisa memetik buah stroberi dengan biaya Rp30 ribu hingga Rp 50 ribu per kilogramnya. Kebun ini juga bisa menjadi wahana wisata edukasi bagi anak-anak karena dapat mempelajari cara membudidayakan buah stroberi yang berkualitas. (Sukma Alam).