Di balik semua kemudahan ponsel terselip bahaya untuk kecantikan wajah seorang wanita.
Feed - Dengan dunia yang tergenggam di tangan Anda dalam wujud ponsel, semua rasanya jadi lebih mudah. Wajar jika kemudian Anda jadi lebih sering menggunakan ponsel untuk melakukan semua kegiatan harian. Tapi ternyata di balik semua kemudahan itu terselip bahaya untuk kecantikan wajah seorang wanita. Dijabarkan oleh herworldplus.com, ada empat perkara mengenai ponsel yang membuat wajah Anda jadi terlihat cepat tua.
1. Leher keriput
Leher keriput merupakan kondisi yang terjadi akibat terlalu sering menunduk. Harap diingat ponsel Anda selalu berada dalam posisi yang lebih rendah dari mata hingga membuat leher menghadap ke bawah. Ini akan membuat leher jadi berkeriput dan kendur hingga menyebabkan umur nampak lebih boros.
2. Radiasi EMF
Radiasi dari Electronic Magnetic Field (EMF) diketahui menyebabkan banyak hal. Mulai dari kanker, insomnia, dan kerapuhan tulang. Studi terbaru bahkan menyebut radiasi ini akan masuk ke dalam kulit dan menyerap ke jaringan tubuh.
3. Bercak hitam
Pernahkah Anda merasa ponsel Anda jadi lebih panas karena digunakan terus-menerus untuk menelepon? Panas dari benda elektronik yang terjadi berulang-ulang akan berdampak pada melanin di kulit. Akibatnya, warna kulit jadi tidak rata dan timbul bercak hitam. Untuk menghindarinya, disarankan untuk menggunakan headset ataupun handsfree.
4. Keriput
Ketika dahi dan mata Anda berkerut saat membaca pesan/foto/media sosial di ponsel, keriput akan tercipta. Sudah menjadi rahasia umum bila keriput inilah yang membuat seseorang lebih tua. Maka itu disarankan untuk mengubah ukuran huruf menjadi lebih besar dan warna layar menjadi agak lebih terang untuk mencegah kerutan di wajah dan mata.
Baca juga:
Tips Merawat Kulit Bayi agar Putih dan Bersih
Inilah Penyakit Kulit yang Paling Sering Dialami Wanita Indonesia