1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. K
  6.  » 
  7. KESEHATAN


  8. Reporter :     12 Januari 2016 14:57

    Gejala Kehamilan Kedua, Apakah Anda Mengalaminya?

    Apa yang tidak terjadi di kehamilan pertama biasanya akan terjadi di kehamilan kedua.

    Feed.merdeka.com - Tidak seperti kehamilan perdana, kehamilan kedua umumnya berisi gejala yang sudah bisa dikenali oleh si empunya tubuh. Mereka akan lebih awas bahwa ada perubahan di dalam tubuhnya meski test pack menyatakan negatif. Bila ditelaah lebih teliti, gejala kehamilan kedua memiliki tujuh parameter, di antaranya:

    1. Terasa lebih letih
    Kehamilan kedua biasanya membuat sang ibu merasa cepat letih. Bukan hanya secara fisik, tapi juga letih secara moril karena merasa ada tanggung jawab yang belum terpenuhi kepada anak pertama.

    2. Payudara "bocor"
    Ini adalah pertanda baik bahwa ada air susu yang akan keluar. Tapi ini tidak terjadi di setiap kehamilan, hanya di beberapa kasus saja.

    3. Perut lebih cepat membesar
    Rahim Anda sudah mulai beradaptasi sejak kehamilan pertama, itulah sebabnya perut Anda mulai lebih cepat membesar begitu Anda hamil lagi.

    4. Kontraksi lebih sering
    Dilaporkan dari beberapa kasus kehamilan kedua, akan terjadi kontraksi yang lebih sering dibanding kehamilan pertama.

    5. Kenaikan bobot tidak terlalu pesat
    Di periode kehamilan kedua ini biasanya wanita tidak terlalu memerhatikan asupan makanan sehingga berat tubuh tidak terlalu melesat.

    6. Tekanan di bagian panggul
    Dalam beberapa kasus kehamilan kedua, terjadi peningkatan tekanan di bagian panggul dan punggung bagian bawah. Fenomena ini tidak terjadi di kehamilan pertama.

    7. Kerap berbeda dengan yang pertama
    Bila di kehamilan pertama Anda sama sekali tidak pernah merasa mual, tidak demikian di kehamilan kedua. Apa yang tidak terjadi di kehamilan pertama biasanya akan terjadi di kehamilan kedua.

    [crosslink_1]

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES