Bisa jadi ini kado terbesar buat Owi selepas meraih emas.
Feed.merdeka.com - Pebulutangkis Indonesia Tontowi Ahmad baru saja mencetak sejarah di Olimpiade Rio 2016. Dia dan pasangannya di nomor ganda campuran, Liliyana Natsir, meraih medali emas setelah di babak final mengalahkan pasangan Malaysia Chan Peng Soon dan Goh Liu Ying.
(Baca: Foto Sujud Syukur Orangtua Tontowi Ahmad Bikin Netizen Terharu)
Owi dan Butet, sapaan Tontowi dan Liliyana, menjadi ganda campuran pertama Indonesia yang berhasil menyabet emas di nomor tersebut. Sejarah itu bertambah manis karena dilakukan tepat di hari kemerdekaan Indonesia ke-71, 17 Agustus 2016.
this place will be a history #rioolympics2016 @michelleahmad93 @danisharsenio
A photo posted by tontowi ahmad (@tontowiahmad) on
Ketika Olimpiade 2016 resmi berakhir pada 21 Agustus, emas dari Owi dan Butet membawa Indonesia duduk di peringkat 46 dari 207 negara. Lalu, hadiah apa yang akan diterima keduanya?
Selain hadiah uang Rp5 miliar dan tunjangan Rp20 juta seumur hidup, Owi ternyata dinanti kejutan paling besar yang dipersembahkan putra semata wayangnya, Danish Arsenio Ahmad.
(Baca: Beginilah Sosok Anak & Istri Tontowi Ahmad, Manisnya...!)
Nama terakhir disebut baru saja belajar berjalan. Tepatnya, ketika Owi berlaga selama sebulan di Rio de Janeiro, sang bocah belajar melangkah dengan kedua kakinya sendiri.
ditinggal sebulan anak papa udah bisa jalan 😘😘😘,kangennya papa sm danish @danisharsenio
A video posted by tontowi ahmad (@tontowiahmad) on
Rasa bangga Owi terpancar ketika ia mengunggah video perkembangan sang anak ke Instagramnya. "Ditinggal sebulan anak papa udah bisa jalan," tulis pria kelahiran Banyumas itu.
Baca juga:
Kocak, Beginilah Keseharian Sri Si Peraih Medali Perak untuk RI
Menggemaskan, Bayi Ini Ikut Ucapkan Selamat Pada Tontowi/Liliyana
Dahsyat, Kebahagiaan Taufik Hidayat Untuk Tontowi dan Liliyana
Gara-gara Bocah Nyanyikan 'Lelaki Kardus', Lahirlah #SaveLaguAnak
22 Agustus 2016 15:43