Pornografi punya pengaruh besar merusak otak dan gangguan kejiwaan bagi penggunanya
Feed - Bahaya penggunaan pornografi bukan tentang benar dan salah. Jauh lebih dari itu, pornografi punya pengaruh besar merusak otak dan gangguan kejiwaan bagi penggunanya. Berikut beberapa efek samping pornografi seperti dikuitp familyshare.com.
1. Kehilangan dunia nyata
via saibumi.com
Ketika seseorang melihat pornografi, mereka menciptakan dunia sendiri, dunia yang palsu tanpa ada ikatan dengan orang sekitar. Mereka lupa dengan takdirnya sebagai manusia yang hidup secara intim dengan ikatan emosional dengan orang lain.
2. Memicu kecanduan
via sebarberitabaru
Studi menunjukkan bahwa otak bisa mengubah seseorang memiliki kecanduan. Layaknya alkohol dan obat-obatan, pornografi juga menimbulkan efek negatif yang sama. Penggunaan pornografi bisa membuat kecanduan yang sebenarnya bahkan lebih sulit untuk dihilangkan dibanding kecanduan obat-obatan.
3. Lapar
via sayangi.com
Pornografi itu adiktif, sehingga bisa menciptakan nafsu makan untuk dirinya sendiri. Rasa lapar yang terus muncul karena menghabiskan lebih banyak waktu untuk menonton pornografi. Waktu yang terbuang untuk melihat pornografi bisa membahayakan pekerjaan, hubungan, dan kesehatan.
4. Kehilangan ikatan emosional
via detik.com
Dalam jangka panjang, pornografi bisa menyebabkan seseorang gagal mengontrol emosional pribadi. Tidak bisa bertahan dalam suatu hubungan, bahkan bisa gagal menikah. Merusak kemampuan seseorang untuk memiliki hubungan yang sehat atau emosional dengan pasangan.