1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FOTO VIRAL


  8. Reporter :     2 Februari 2018 14:00

    Bayi sakit parah, mama muda ini terpaksa lakukan hal memalukan

    Foto Tang dan suaminya menjadi viral di dunia maya Tiongkok

    Feed.merdeka.com - Menjadi orangtua merupakan tanggung jawab berat. Orangtua harus mampu memastikan anak-anak tumbuh dengan sehat, mendidik mereka menjadi orang yang berguna.

    Menjaga dan mengobati anak sakit bukan juga perkara mudah. Apalagi, ketika kondisi perekonomian pas-pasan. Inilah yang dihadapi sepasang suami-istri di Tiongkok.

    Mereka begitu bahagia ketika dipercaya dengan anak kembar. Namun, salah satu anak mereka itu sakit-sakitan sejak lahir dan butuh dana besar.

    Ibu muda itupun memutuskan mencari uang dengan cara tak biasa. Dia nekat menjual air susu ibu (ASI) dari payudaranya di pinggir jalan Shenzhen, demikian dikutip dari laman Shanghaiist, 31 Januari 2018.

    Bersama suami, dia memasang papan dengan tulisan: Helo, saya wanita sehat berusia 24 tahun yang baru saja melahirkan anak perempuan kembar. Saat ini, saya sangat butuh uang untuk membiayai perawatan anak saya yang sakit parah. Saya bisa menyusui di tempat. Semua umur diterima. Terima kasih untuk dukungannya."

    Di bawah papan itu, ada foto bayi mereka yang sakit, catatan medis, dan dokumen bantuan kemiskinan. Di tambah tulisan: “Jual ASI, selamatkan anak. 10 yuan (Rp21 ribu) untuk (menyusui) 1 menit." 

    Foto mereka kemudian menjadi viral di dunia maya China. Media Southern Metropolis Daily kemudian berhasil mencari si ibu muda itu yang ternyata bermarga Tang dan berasal dari Guangxi. Sementara suaminya berusia 31 tahun dan berasal dari Sichuan.

    Media itu juga melaporkan bahwa suami Tang bekerja sebagai buruh migran di Shenzhen selama 16 tahun.

    Tang diketahui melahirkan pada 17 Desember 2017 dalam usia kandungan hanya 36 minggu. Namun kemudian, salah satu bayi perempuannya masih dirawat di rumah sakit dalam kondisi sakit serius.

    Pihak rumah sakit juga telah merilis dan menjelaskan kondisi satu bayi Tang lahir dengan sehat. Namun, bayi perempuan satunya lagi didiagnosa menderita septic shock dan purulent meningitis, dua kondisi medis yang serius.

    Pengelola rumah sakit juga mengakui bahwa ada keterlambatan dalam penanganan bayi Tang karena kendala dana.

    Foto: Sina via Shanghaiist

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES