1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. I
  6.  » 
  7. INSPIRATIF


  8. Reporter : Arman Maulana Azis    5 Februari 2016 17:44

    Ini Resep Membuat Pasta Gigi Sehat dari Bahan Alami

    Daripada membeli, lebih baik Anda membuatnya sendiri di rumah.

    Feed.merdeka.com - Pasta gigi merupakan salah satu barang penting yang harus ada di kamar mandi. Benda ini berkontribusi sangat besar untuk membersihkan gigi di pagi hari atau menjelang tidur malam.

    Banyak varian yang tersedia di pasaran sesuai kebutuhan penggunanya seperti untuk memutihkan gigi, membuat napas segar, atau untuk menguatkan. Ketika Anda bisa membuat pasta gigi sendiri di rumah, mengapa masih memilih pasta gigi pabrikan? Jika Anda tertarik berikut ini resep untuk membuat pastagigi Anda sendiri, seperti dikutip dari wellnessmama.com.

     

    Image result for toothpaste homemade

    Bahan:
    1/2 cangkir minyak kelapa
    2 - 3 sendok makan baking soda
    2 bungkus bubuk stevia
    15 - 20 tetes peppermint atau minyak esensial kayu manis
    10 tetes minyak mur

    Cara membuat:
    Lelehkan minyak kelapa kemudian campurkan dengan bahan-bahan yang lain kecuali baking soda hingga kalis. Ketika adonan sudah dingin Anda bisa memasukkan baking soda dan campur hingga merata. Masukan adonan pada toples kecil dan biarkan hingga dingin.

    Anda bisa menggunakan pasta gigi ini seperti biasa. Untuk memudahkan, ambil pasta gigi ini menggunakan sendok kecil.

    Setelah Anda rajin menggunakkan pasta gigi alami, Anda akan merasa plak pada gigi berkurang dan gigi terasa halus. Penggunaan pasta gigi alami ini juga akan mengurangi gigi berlubang.

    Baca juga:

    Supernya Garam, Bersihkan Gigi Hingga Usir Ketombe

    Ini Dia Pasta Gigi yang Tepat untuk Pengguna Kawat Gigi

    Makna Kode Warna di Kemasan Pasta Gigi Anda

    16 Fungsi Pasta Gigi yang Tak Anda Duga (I)

    16 Fungsi Pasta Gigi yang Tak Anda Duga (I)

     

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES