Sebagai pertolongan pertama, Anda bisa menggunakan teh hangat dengan beberapa jenis varian.
Feed - Sakit perut merupakan penyakit yang termasuk ringan tapi cukup mengganggu. Dilansir dari Alodokter.com, sakit pada bagian abdomen bisa mengacu pada kram perut atau pun sakit perut biasa. Biasanya kondisi ini berlangsung sementara dan tidak berbahaya. Sebagai pertolongan pertama, Anda bisa menggunakan teh hangat dengan beberapa jenis varian.
Teh jahe
Jahe sudah sejak zaman dahulu digunakan di Benua Asia sebagai bahan komposisi obat. Jahe memiliki khasiat meredakan sakit perut, salah pencernaan, mual karena perjalanan, dan pusing.
Teh kamomil
Ini merupakan teh herbal paling ternama di dunia. Teh kamomil mengandung zat anti-inflamasi, anti-spasmodic, dan zat yang bisa mengeluarkan udara. Kesemuanya adalah hal yang Anda butuhkan ketika sakit perut melanda. Kamomil juga bisa meringankan kram perut dan gas abdominal.
via www.idojaras.hu
Teh peppermint
Daun dan minyak peppermint merupakan bahan alami yang digunakan untuk obat-obatan. Ia memiliki fungsi meredakan ketegangan di otot perut dan melancarkan aliran empedu. Teh ini sangat berguna ketika kram menstruasi, meringankan pusing, dan meredakan beberapa tipe sakit perut lainnya.
Teh spearmint
Ini merupakan minuman herbal yang biasa digunakan untuk mengatasi masalah perut, diare, pembengkakan, atau pun gas berlebih.
via www.boldsky.com
Teh hijau
Teh hijau dipercaya bisa mengatasi masalah gas dan perut kembung. Meski demikian, teh ini memiliki kandungan kafein yang terkadang malah bisa membuat perut bermasalah.
Baca juga: Wanita, Ini Dia Minuman Segar Pembakar Lemak