1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. P
  6.  » 
  7. PERISTIWA


  8. Reporter : Zika    24 Agustus 2016 18:51

    Begini Reaksi Liliyana Natsir Dapat Hadiah Gratis Terbang Seumur Hidup

    Ini adalah kado terbaru untuk prestasinya di Olimpade Rio 2016.

    Feed.merdeka.com - Liliyana Natsir menorehkan sejarah dengan menjadi ganda campuran bulutangkis Indonesia pertama yang meraih emas di Olimpiade Rio 2016. Butet, sapaannya, bersama Tontowi Ahmad, mengalahkan ganda campuran Malaysia di babak final tepat di tanggal 17 Agustus 2016.

    (Baca: Sejarah, Selfie Pertama Liliyana/Tontowi Rebut Medali Emas)

     

    Gelar ini untukmu Indonesiaku 🇮🇩 saya pribadi sangat berterimakasih terutama kepada Tuhan yang sudah memberikan anugerah yang luar biasa kepada saya, terimakasih untuk Tontowi Ahmad yg memiliki hati baja dan selalu legowo apapun yang sy ucapkan 😬terimakasih untuk keluarga sy yang tidak henti2nya memberikan support kepada saya, terimakasih untuk pelatih2 dan jajaran pengurus PBSI yang tidak pernah lelah membimbing saya, terimakasih untuk teman2 yang selalu mendukung saya terutama disaat sy terpuruk, terimakasih untuk PB. Djarum yang selalu mensupport sy, terimakasih untuk VICTOR yg masih selalu percaya bahwa sy masih bisa memberikan yang terbaik, terimakasih untuk pemerintah yang sudah memberikan fasilitas dan bonus yang membuat sy bersemangat 😛 terimakasih untuk Pak CDM Pak Octo sudah membantu kami selama di sini 🙏🏻 dan tentunya terimakasih sy yang paling besar kepada seluruh masyarakat Indonesia yang ikut mendoakan sy, yang setia nungguin sy main biarpun sudah malam dan besok harus kerja, terimakasih banyak tanpa kalian semua sy tidak akan bisa meraih gelar ini 🙏🏻☺️😉😘😍 btw biasa aja donk wi mukanya 😛 #rio2016 #olympics2016 #golmedal #thanksgod #ibelieveicanfly

    A photo posted by Natsir Liliyana (@natsirliliyana) on

    Atas prestasi membanggakan ini, Butet dan Owi, sapaan Tontowi, mendapat hadiah uang sebesar Rp5 miliar dan tunjangan Rp20 juta seumur hidup dari Pemerintah Indonesia. Selain itu ada satu tambahan kado lagi buat mereka; gratis terbang seumur hidup menggunakan pesawat Air Asia.

    Atas hadiah ini, Butet mengunggahnya di akun Instagramnya. Adapun tanggapan wanita kelahiran Manado tersebut adalah, "Really (Sungguh)?".

     

    Really? 😱😱😮😮✈️✈️ #rio2016 #airasia #happylife #liliyananatsir

    A photo posted by Natsir Liliyana (@natsirliliyana) on

    Bukan hanya Owi dan Butet, tapi ada delapan atlet lain yang kesemuanya berasal dari negara-negara di Asia Tenggara yang berhak atas hadiah ini. Untuk peraih medali emas, AirAsia memberi tiket gratis seumur hidup, tiket gratis selama lima tahun untuk pemenang medali perak, dan dua tahun untuk peraih perunggu.

    Atlet lain yang berhak atas hadiah sama dengan Owi dan Butet adalah Sukanya Srisurat dan Sopita Tanasan dari Thailand. Keduanya meraih emas di cabang angkat besi. Joseph Schooling, perenang asal Singapura yang menyabet emas di nomor kupu-kupu, dan Hoang Xuan Vinh, petembak asal Vietnam.

    “Atlet-atlet Asean di Rio telah menunjukkan bahwa mereka tidak hanya sekadar mampu bertanding, namun juga sanggup menoreh prestasi di kompetisi tingkat dunia. Kami berharap pencapaian ini menginspirasi atlet lain di kawasan ini untuk mengikuti jejak mereka," kata CEO Grup AirAsia, Tony Fernandes, dalam rilisnya, Rabu, 24 Agustus 2016.

     Baca juga:

    Beginilah Sosok Anak & Istri Tontowi Ahmad, Manisnya...!

    Foto Sujud Syukur Orangtua Tontowi Ahmad Bikin Netizen Terharu

    Sampai Ke Indonesia, Tontowi Ahmad Dapat Kejutan dari Anak Pertamanya

    Kocak, Beginilah Keseharian Sri Si Peraih Medali Perak untuk RI

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES