1. HOME
  2.  » 
  3. TAG
  4.  » 
  5. F
  6.  » 
  7. FAMILY


  8. Reporter : Zika    7 Agustus 2015 16:29

    11 Cara Suami Berkelit dari Tugas Rumah Tangga

    Ada saja kilah mereka untuk menghindari pekerjaan macam ini.

    Feed - Istri terkadang suka meminta pertolongan suami dalam masalah membereskan pekerjaan rumah tangga. Masalahnya, para suami terkadang agak malas-malasan melakukannya. Ada saja kilah mereka untuk menghindari pekerjaan macam ini, di antaranya sebagai berikut:

    1. "Bersihkan kotoran? Kotoran apa?". Biasanya ucapan ini disertai wajah pura-pura tidak tahu apa-apa padahal debu bertebaran di sekitarnya.

    2. "Aku ditelepon bos dari kantor". Lalu kabur dari pandangan istri.

    3. "Oh, kamu minta tolong bersihkan itu? Kapan kamu minta?". Semua diucapkan dengan wajah tanpa dosa.

    4. "Aku mau bantu, tapi sapunya tidak ketemu". Padahal sapu dan peralatan lainnya bertebaran di sekitarnya. 

    5. "Kenapa tidak suruh pembantu? Dia 'kan sudah kita bayar". Disambung dengan muka jengkel.

    6. "Aku taruh baju di situ (lantai, kasur, pintu) karena memang sengaja". Ucapan ini biasanya disertai dengan gerak tubuh yang mencoba meyakinkan istri. 

    7. "Rumah ini sudah bersih kok. Sudah sini saja, nonton sama aku". Matanya tidak lepas dari pertandingan yang berlangsung di TV.

    8. "Oh tidak! Perut aku sakit lagi". Lalu pura-pura menuju ke kamar mandi.

    9. "Kamu saja deh, aku pasti tidak akan bisa sebersih kamu". Disertai senyum nakal yang kadang membuat hati luluh.

    10. "Aku suka berantakan. Rasanya rumah kita seperti hidup". Ucapan membual ini dijamin akan membuat istri naik pitam.

    11. "Iya aku kerjakan". Tapi kemudian tidak pernah dikerjakannya dan akhirnya malah istri yang melakukan semuanya.

    Baca juga:

    7 Gelagat Suami Bahagia

    Para Suami Berharap Istri Tahu Rahasia Ini

     

    Suami Kaya Belum Tentu Mau Bantu Anda

    WHAT DO YOU THINK?
    MUST READ STORIES